Tempat Wisata Bersejarah, Tembok Besar Cina (The Great Wall)

tembok-china_20150703_172244

Tembok Besar Cina (The Great Wall) merupakan bangunan yang masuk dalam tujuh keajaiban dunia, tembok besar Cina ini besarnya sekitar 21 km, benteng ini di buat sebagai benteng pertahanan dari serangan musuh dan juga merupakan salah satu tempat wisata yang wajib dikunjungi oleh wisatawan yang datang ke Beijing, Cina.

Jika Anda datang ke Negeri Cina atau disebut juga dengan Negeri tirai bambu, tidak lengkap rasanya jika Anda tidak mengunjungi tembok china, yang merupakan tembok yang membentang sepanjang 7.000 kilometer di perbukitan China. Dari tembok tersebut memiliki nilai sejarah hidup manusia di era kerajaan China dan menjadikannya sebagai tujuh keajaiban dunia.

Dibalik seni yang begitu indah, tembok China memiliki nilai sejarah yang luar biasa, dan tembok ini merupakan salah satu dari tujuh ke ajaiban dunia. Pada zaman masa kerajaan China, tembok ini digunakan sebagai benteng pertahanan militer kuno yang menghabiskan waktu atau masa pembangunan yang sangat lama dengan ukuran paling besar di dunia. Tembok China terlihat megah melintang mulai dari bagian barat sampai ke bagian timur Cina dengan panjang 7.000 kilometer.

Sejarah Pembangunan Tembok China di sepanjang Danau Great Wall dapat dicari sampai abad ke 9 Sebelum Masehi. Pada masa itu pemerintah di bagian tengah China menyambung benteng dan menara api menjadi satu tembok yang panjang. Sambungan tersebut merupakan tempat penjagaan tentara di perbatasan dengan tujuan untuk lebih mudah mengetahui adanya serangan etnis tertentu yang datang dari bagian utara Cina.

Great-Wall-of-China-in-Asia

Pada masa pemimpin Chunqiu, antara kerajaan memang sangat sering berperang. Dan Negara atau kerajaan bagian yang dipimpin pangeran semata-mata demi keamanan, lalu berturut-turut membangun tembok besar sebagai benteng pertahanan diatas bukit dan gunung yang terletak di daerah perbatasan.Pada tahun 221 SM, Kaisar Qinshihuang mengeluarkan perintah, tembok-tembok yang telah dibangun oleh berbagai negara bagian disambung menjadi satu tembok besar, dan berfungsi sebagai kubu pertahanan untuk mempertahankan serangan pasukan kavaleri etnis nomadik di padang rumput Mongolia yang terletak di Cina Utara.

Pada masa itu Tekbom China memiliki panjang mencapai 5.000 kilometer lebih, dan pada masa pemerintaha dinasti Qin, tembok China kembali diperpanjang sampai mencapai 10.000 kilometer lebih. Dalam catatan sejarah pembangunan tembok china, telah menghabiskan waktu selama lebih dari 2000 tahun dengan berganti pengusa di berbagai zaman yang tidak pernah berhenti dalam membangun tembok tersebut hingga mencapai total panjangnya mencapai 50.000 kilometer. Ini merupakan ukuran panjang yang cukup untuk mengitari bumi satu kali lebih.

10 ribu Li Tembok China yang kita lihat dibangun sekitar pada zaman Dinasti Ming yang berkuasa antara tahun 1368 sampai 1644. Sementara ujung baratnya berpangkal pada benteng Jiau yang terletak di Propinsi Gansu, Cina Barat, sedangkan ujung timur terletak di pinggir Sungai Yalu yang terletak di propinsi Liaoning, Cina Timur. Terhitung dari barat sampai ke timur, tembok china telah melewati 9 provinsi, kota dan daerah otonomi sepanjang 7.300 kilometer, dan sama dengan 14 ribu li China.

Sementara itu “Tembok besar tersebut disebut sebagai tembok panjang 10 ribu li di Cina,” di ungkapkan oleh Li Wuhan, yang berperan sebagai pemandu wisata sebuah biro perjalanan di Beijing. Dengan demikian, tidak cukup satu hari untuk kita menjalani panjangnya Tembok China.Sebagai benteng pertahanan, tembok china dibangun mengikuti arahnya puncak pergunungan. Topografi yang dilintasi sangat rumit dan rawan. Untuk menyesuiakan diri dengan berbagai topografi, pelaksanaan pembangunan tembok china menerapkan struktur yang luar biasa dan berbeda-beda. Semuanya menunjukkan kecerdasan nenek moyang bangsa Cina tentunya.

Tembok China yang berliku-liku memanjang dan menyusuri puncak pegunungan hampir mustahil untuk ditaklukkan oleh musuh pada zaman dahulu. Karena gunung dan lereng yang terjal menjadi kendala untuk bisa dilewati.Menurut Li sebagai pemandu wisata di Beijing, di tubuh tembok besar dibangun dengan batu besar berbaur dengan tanah dan batu pecahan, dengan ketingian tembok mencapai 10 meter dan lebar 5 meter, yang diperkirakan cukup untuk 4 ekor kuda yang ditunggangi pasukan perang berpatroli berdampingan.

Dengan adanya benteng tersebut, tentara sangat mudah untuk melakukan manuver serta mengangkut bahan pangan dan senjata. Pada sisi dalam tembok telah dilengkapi dengan pintu dan tangga untuk naik turun.Tembok china dibangun dengan benteng atau menara api pada setiap bagian. Pada masing-masing menara api itu, Anda dapat menyaksikan pemandangan alam yang begitu indah. Sementara itu, liku-liku anak tembok menjadikannya bentuk yang unik yang dapat kita saksikan.

Pada masanya, didalam menara api tersimpan senjata dan bahan pangan. Seluruh menara api akan dinyalakan bila musuh datang, sehingga kabar tersebut langsung disampaikan ke seluruh negeri dalam waktu yang sangat singkat.

Selain tempat penyimpanan berbagai keperluan, benteng dan menara api yang terdapat ditembok China juga difungsikan sebagai tempat istirahat bagi prajurit pada waktu damai, sekaligus kubu pertahanan untuk menangkis serangan musuh pada waktu berperang. Jika Anda berjalan di tembok China, Anda dapat menggunakan menara api tersebut sebagai tempat melepaskan lelah setelah berjalan sekian kilometer menapaki anak tangga.

Loteng Wisata Bagian penting tembok China adalah lintasan strategis antara celah gunung, dan perbatasan gunung biasanya dibangun loteng gerbang itu tidak hanya tampak megah, akan tetapi mencerminkan seni arsitektur yang cemerlang pada zaman China Kuno.

Kini sebagian loteng gerbang tersebut telah berubah, dan dijadikan sebagai obyek wisata, seperti loteng gerbang Shanhaiguan, yang terletak diujung timur, dan dijuluki sebagai Loteng gerbang nomor satu China. Sementara Loteng Gerbang Juyongguan Sektor Badaling terletak di sekitar Beijing. Ditempat ini, para wisatawan dapat menikmati udara segar dengan pegunungan yang indah sambil mencicipi jajanan Cina di cafe yang telah disediakan.

Selain dari pada itu, wisatawan dapat menyewa busana kaisar untuk foto-foto dengan latar belakang kelokan anak tangga Tembok Besar. Untuk sekali menyewa busana tersebut, Anda dikenakan biaya sebesar 10 yuan, dan jika dirupiahkan berkisar Rp. 1.100 per 1 yuan.

Tidak hanya bisa menyewa busana dan berfoto-foto, namun Anda juga dapat membeli cendera mata khas China yang banyak dijual di Tembok China, dengan kisaran harga antara 5 sampai 75 yuan, yakni, mulai dari gantungan kunci, lukisan miniatur tembok China, dan topi serta berbagai cendera mata yang dapat Anda jadikan sebagai kenang-kenangan.

Fungsi tembok China yang dulunya sebagai kubu pertahanan militer kini sudah tidak terlihat lagi, dan yang dapat anda nikmati adalah keindahan arsitekturnya yang tetap masih melekat dan membuat Anda terkagum-kagum. Keindahan tembok tersebut tercermin pada kemegahannya, kekuatan, dan kebesaran serta tata letaknya diatas gunung. Bagaimana kejauhan mata Anda memandang, maka akan terlihat sejauh lekukan tembok china masih terlihat, bagaikan naga besar yang menggeliat menyusuri pegunungan.

Kini tembok china telah menjadi tempat wisata dunia, dan merupakan hasil jerih payah yang dilengkapi dengan sejuta sejarah nenek moyang rakyat China pada zaman kuno. Jika Anda melihat dari jarak dekat, tembok tersebut penuh dengan daya tarik seni arsitektur yang beraneka ragam. Mungkin kita semua tidak dapat membayangkan, bagaimana bisa membangun tembok tersebut, sementara pada masanya belum dilengkapi dengan alat berat seperti zaman sekarang ini.

8c10ebe99d10051a55e9c495bb6d5da982f2d984

Setelah Anda melangkah kaki menaiki anak tangga dan melewati beberapa benteng dan menara api, Anda bisa dapatkan sertifikat atau hero card, yang dapat Anda jadikan sebagai sebagai bukti bahwasanya Anda telah mampu dan berhasil menapaki tembok China. Untuk mendapatkan sertifikat Anda dikenakan biaya sebesar 15 Yuan, dan untuk mendapatkan Hero Card, Anda harus membayar sebesar 40 Yuan.

Begitu Anda melangkah di gerbang masuk, Anda akan terlintas dipikiran, inilah keajaiban dunia, dan selanjutnya Anda akan menikmati kemegahan dan keindahan di sekeliling alam tembok besar Cina, yang dapat Anda jadikan sebagai pengalaman yang sangat mengasyikan. Kini tembok China sudah menjadi simbol kebanggaan bangsa Cina. Pada tahun 1987 silam, Tembok Besar Cina dicantumkan dalam daftar warisan dunia oleh PBB.

 

 

Sumber : http://satupedang.blogspot.com/2015/02/sejarah-bangunan-tembok-besar-china.

Mengenal Budaya Rumah adat Batak, Sumatera Utara

Batak-2433.jpg

Rumah Balai Batak Toba adalah rumah adat dari daerah Sumatera Utara. Rumah ini terbagi atas dua bagian yaitu jabu parsakitan dan jabu bolon. Jabu parsakitan adalah tempat penyimpanan barang. Tempat ini juga terkadang dipakai sebagai tempat untuk pembicaraan terkait dengan hal-hal adat. Jabu bolon adalah rumah keluarga besar. Rumah ini tidak memiliki sekat atau kamar sehingga keluarga tinggal dan tidur bersama. Rumah Balai Batak Toba juga dikenal sebagai Rumah Bolon.

Bagi masyarakat Batak, rumah ini tampak seperti seekor kerbau yang sedang berdiri. Pembangunan rumah adat suku Batak ini dilakukan secara gotong royong oleh masyarakat Batak. Rumah ini berbentuk seperti rumah panggung yang disangga oleh beberapa tiang penyangga.Tiang penyangga rumah biasanya terbuat dari kayu.

Rumah Balai Batak Toba mempunyai bahan dasar dari kayu. Menurut kepercayaan masyarakat Batak, rumah ini terbagi ke dalam tiga bagian yang mencerminkan dunia atau dimensi yang berbeda-beda. Bagian pertama yaitu atap rumah yang diyakini mencerminkan dunia para dewa.Bagian kedua yaitu lantai rumah yang diyakini mencerminkan dunia manusia. Bagian yang ketiga adalah bagian bawah rumah atau kolong rumah yang mencerminkan dunia kematian.

Rumah Bolon adalah rumah adat suku batak di Sumatera Utara. Pada zaman dahulu kala, rumah bolon adalah merupakan tempat tinggal raja-raja di Sumatera Utara, dimana tercatat ada 14 raja antara lain: Pangultop-ultop 1624-1648 ; Ranjinman (1648 –  1669),  Nanggaraia (1670 – 1692), Butiran (1692 – 1717), Bakkararaja (1738-1738), Baringin (1738-1769), Bona Batu (1769-1780), Raja Ulan (1781-1769), Atian (1800-1825), Horma Bulan (1826-1856), Raondop (1856-1886), Rahalim (1886-1921), Karel Tanjung (1921-1931) dan Mogang (1933-1947).

Rumah Bolon terdiri dari beberapa jenis, dan rumah adat yang dapat ditemuan di masyarakat Batak yaitu rumah Bolon Toba, rumah Bolon Simalungun, rumah Bolon Karo, rumah Bolon Mandailing, rumah Bolon Pakpak dan rumah Bolon Angkola. Setiap rumah mempunyai ciri khasnya masing-masing Sayangnya, rumah Bolon saat ini jumlah tidak terlalu banyak sehingga beberapa jenis rumah Bolon bahkan sulit ditemukan.

museum-tb-silalahi_20150910_190632

Rumah Bolon berbentuk panggung dengan tiang-tiang bulat bergaris tengah sekitar 40 cm menjadi penyangganya. Di sebelah kiri dan kanan tiang rumah ada ukiran yang menggambarkan payudara sebagai lambang kesuburan (odap-odap). Ada juga ukiran cicak sebagai lambang penjaga dan pelindung rumah (boraspati). Dinding rumah bolon berupa papan setebal 15 cm dihiasi ornamen khas Simalungun warna merah, hitam, dan putih yang menampilkan pandangan kosmologis dan filosofis budaya Batak. Ukiran khas Batak yang disebut gorga adalah ornamen yang mengandung unsur mistis  penolak bala. Ukiran gorga ditempatkan di dinding rumah bagian luar. umumnya ukiran itu berbentuk lukisan hewan seperti cicak, ular ataupun kerbau. Padi  dan leher simbol kerbau yang terpasang di ujung bubungan atap, diikatkan seutas tali menggantung dua tatabu (labu berisi ramuan magis) disebut tanjung banu yang berfungsi untuk menang¬kal petir dan api. Sedangkan atap rumah terbuat dari ijuk.

Rumah bolon terdiri dari beberapa bagian. Bagian depan (lopou). menja¬di tempat puang pardahan (isteri raja pemasak makanan tamu) dan puang poso (pemasak nasi raja). Di sisi kanannya, terdapat kamar tidur raja dengan bentuk layaknya rumah kecil yang memiliki atap, dinding dan pintu. Sedangkan dikolong kamar tidur tersebut, ada sebuah kamar ajudan raja yang dikebiri (ikasihkon).

Di dinding sebelah kanan ada dua gong (ogung) dan jika anak raja lahir putri, gong ini dipalu dalam bilangan genap. Sebalik¬nya, lahir putra, bedil untuk upacara adat tersimpan agak ke dalam diletuskan dalam bilang¬an ganjil.

Karena raja sering kawin, lopou pun menjadi sempit, sehing¬ga diperluas ke belakang dan di-beri nama (Rumah Bolon). Inilah yang dihuni puang parorot (istri raja penjaga anak).

puang paninggiran (pimpinan upacara kesurupan), puang pamokkot (pimpinan upacara me-masuki rumah baru), puang siappar apei (pengatur ruangan dan memasang tikar), puang siombah bajut (pimpinan pembawa peralatan makan sirih), puang bona, puang bolon (permaisuri), puang panakkut (bertugas di rumah bolon) dan puang juma bolang (istri raja memimpin perladangan).

Rumah bolon didirikan oleh Raja Tuan Rahalim, raja yang gagah perkasa dan memi¬liki 24 istri. Tapi, yang tinggal di istana hanya puang bolon (permaisuri) dan 11 orang nasi puang (selir) serta anaknya sebanyak 46 orang. Yang 12 orang lagi tinggal dikampung-kampung di wilayah kerajaannya. Sedangkan raja terakhir yang menempati Rumah bolon adalah Tuan Mogang Purba, dimana setelah Kemerdekaan RI yaitu pada tahun 1947 berakhir pula kedaulatan raja dengan terbentuknya Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kemudian pada tahun 1961, pewaris Rumah Bolon menyerahkan rumah bolon beserta perangkatnya kepada Pemerintah Daerah Sumatera Utara/Pemda Simalungun.

 

 

 

 

sumber : http://www.harianamanah.com/berita-mengenal-budaya-batak

 

Wisata Budaya Di Pulau Kemaro, Palembang

1637055kemarooo780x390

Pulau Kemaro, belakangan menjadi buah bibir dan menarik minat wisatawan baik lokal, wisatawan luar provinsi bahkan dari manca negara. Jika anda berkesempatan untuk bisa berkunjung ke Kota Palembang, Sumatera Selatan, tidak ada salahnya mengunjungi tempat dengan cerita legenda ini. Salah satu destinasi wisata yang anda bisa kunjungi di Palembang adalah Pulau Kemaro. Pulau Kemaro adalah sebutan yang diberikan oleh masyarakat Palembang untuk pulau dengan legenda keramat ini, pulau ini juga sudah menjadi tempat plesiran terkenal di Palembang, letaknya sekitar 6 km dari Jembatan Ampera, Palembang, Sumatera Selatan.

Nama Pulau Kemaro memang cukup aneh. “Kemaro” adalah salah satu istilah lokal yang dalam bahasa Indonesia sama dengan “Kemarau”. Letak pulau ini sendiri juga cukup mengundang tanda tanya, bagaimana mungkin sebuah pulau bisa terletak di tengah Sungai Musi, dan yang lebih aneh lagi, menurut penduduk tepian Sungai Musi, pulau ini tidak pernah tenggelam ataupun terendam air meskipun dalam kondisi Sungai Musi yang pasang sekalipun, bahkan ketika air pasang besar dan volume air Sungai Musi meningkat, Pulau Kemaro tidak akan kebanjiran. Jika kita melihat dari kejauhan, pulau ini seperti terapung di atas perairan Sungai Musi.

5581879141_9c145a7671_b.jpg

Dipulau ini terdapat sebuah kelenteng Budha yang selalu ramai dikunjungi penganutnya, terutama pada perayaan Cap Go Meh. Klenteng ini bernama Hok Tjing Rio atau lebih dikenal Klenteng Kuan Im, yang sudah dibangun sejak tahun 1962. Tidak hanya masyarakat keturunan Tiong Hoa di kota Palembang saja yang berbondong-bondong datang ke klenteng ini, masyarakat dari berbagai daerah di Indonesia bahkan mancanegara seperti Singapura, Hongkong, RRC dan lain-lain.

Daya tarik pulau Kemaro lainnya adalah, adanya Pagoda berlantai 9 yang menjulang di tengah-tengah pulau, bangunan ini baru dibangun tahun 2006. Selain itu, ditempat ini juga terdapat sebuah pohon yang disebut sebagai “Pohon Cinta” yang dilambangkan sebagai ritus “Cinta Sejati” antara dua bangsa dan dua budaya yang berbeda pada zaman dahulu,  antara Siti Fatimah Putri Kerajaan Sriwijaya dan Tan Bun An Pangeran dari Negeri Cina. Konon, jika ada pasangan yang mengukir nama mereka di pohon tersebut, maka hubungan mereka akan berlanjut sampai jenjang pernikahan, untuk itulah pulau ini juga disebut sebagai Pulau Jodoh.

prasasti-pulau-kemaro

Bagi penduduk setempat, cerita mengenai pohon cinta tersebut hanya sekedar mitos saja. Mungkin kebetulan saja ada yang berjodoh, namun yang pasti untuk menjaga kelestarian pohon tersebut dari coretan-coretan pengunjung maka lokasi pohon tersebut sekarang dipagari.

Untuk menuju pulau ini tidaklah terlalu sulit. Jika anda sudah berada di seputaran Kota Palembang, anda tinggal menuju ke Pelataran Jembatan Ampera di depan Benteng Kuto Besak (BKB) yang berada di tepian Sungai Musi. Anda tinggal berjalan di seputaran sungai, nanti akan banyak yang menawarkan jasa sewa perahu menuju pulau tersebut. Jenis transportasi yang ditawarkan umumnya berbentuk perahu kayu, mulai dari perahu tongkang ukuran besar, perahu ketek ukuran sedang, hingga perahu kecil yang disebut speedboat.

Jika anda merupakan rombongan besar lebih dari 10 orang, anda mungkin bisa menyewa perahu tongkang. Untuk biaya sewanya berkisar Rp 1,5 – 2 juta. Jika anda merupakan rombongan kecil kurang dari 10 orang, anda bisa menyewa perahu ketek ukuran sedang dengan harga berkisar Rp 300 – 400 ribu. Sementara jika anda merupakan rombongan kecil di bawah 5 orang anda bisa menyewa speed boat dengan harga sekitar Rp 200 – 250 ribu.

Biaya sewa tersebut mencakup perjalanan pergi pulang, ada yang sistemnya mereka menunggu, ada juga yang sistemnya nanti akan dijemput lagi sesuai waktu yang disepakati. Jika anda pandai menawar maka bisa mendapatkan harga sewa yang lebih rendah dari harga yang mereka sebutkan.

Pulau Kemaro terletak sekitar 6 km dari Jembatan Ampera, adapun lama waktu tempuh dari tepian Pelataran Sungai dengan BKB menuju lokasi Pulau Kemaro tentunya tergantung jenis perahu yang disewa. Untuk Perahu tongkang dan ketek relatif lebih lambat, waktu tempuhnya berkisar 25 – 30 menit. Sementara jika memakai speedboat waktu tempuhnya bisa 10-15 menit.

Baik Klenteng Hok Tjing Rio (Kuan Im) maupun Pagoda merupakan objek wisata utama di pulau ini, namun legenda kisah cinta Pangeran Tan Bun An dan puteri Siti Fatimah menjadi daya tarik utama bagi masyarakat setempat dan lebih melekat dengan citra pulau ini. Konon, kisah cinta mereka berdualah yang menjadi legenda terbentuknya pulau ini.

 

 

 

 

sumber : http://panduanwisata.id

Ekplore Pulau Komodo (Loh Liang), Taman Nasional Komodo

Wisata-Pulau-Komodo

Pulau Komodo atau Loh Liang adalah pulau terbesar di kawasan Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur, Indonesia. Taman Nasional ini merupakan rumah bagi lebih dari 4000 komodo. Jadi apakah komodo itu? Komodo adalah salah satu jenis kadal dan merupakan yang terbesar di bumi dari sekitar 3000-an spesies kadal lainnya.

Berikut ini adalah cakupan bahasan dari artikel ini:

  • Sekilas tentang komodo
  • Yang bisa dilakukan di Pulau Komodo
  • Cara ke Pulau Komodo
  • Biaya Perjalanan
  • Tips

SEKILAS TENTANG KOMODO

pulau-komodo

Komodo yang dikenal dengan nama ilmiah Varanus komodoensis adalah spesies kadal terbesar di dunia yang hidup di pulau Komodo, Rinca, Flores, Gili Motang, dan Gili Dasami di Nusa Tenggara. Oleh penduduk setempat, komodo kerap disebut Ora.

Termasuk anggota famili biawak Varanidae, dan klad Toxicofera, komodo merupakan kadal terbesar di dunia, dengan rata-rata panjang 2-3 m. Ukurannya yang besar ini berhubungan dengan gejala gigantisme pulau, yakni kecenderungan meraksasanya tubuh hewan-hewan tertentu yang hidup di pulau kecil terkait dengan tidak adanya mamalia karnivora di pulau tempat hidup komodo, dan laju metabolisme komodo yang kecil.

YANG BISA DILAKUKAN DI PULAU KOMODO

Yang bisa dilakukan di Pulau Komodo tentu saja adalah melihat komodo. Untuk itu kalian harus trekking melalui hutan tropis Flores yang menyerupai latar film Jurrasic Park. Tahukah kalian bahwa Komodo adalah spesies reptil kuno yang nenek moyangnya dapat ditemukan sekitar 100 juta tahun yang lalu? Komodo atau yang dalam bahasa setempat disebut dengan Ora ini tidak dikenal oleh peneliti asing sebelum tahun 1912.

Komodo memiliki status konservasi Rentan (vulnerable). Ternyata ukurannya yang besar tidak bisa memastikan ketahanannya di alam. Keberadaan Taman Nasional Komodo memulihkan kembali jumlah sang kadal, namun komodo yang hidup di luar TN Komodo terancam keberadaannya. Ancaman-ancaman tersebut antara lain adalah fragmentasi habitat, pembakaran padang rumput dan perburuan liar Rusa Timor yang merupakan mangsa dari komodo.

Trekking adalah perjalanan panjang yang dilakukan dengan berjalan kaki di daerah yang biasanya tidak tersedia sarana transportasi, pada jalur yang belum dipetakan, serta di lingkungan yang menantang, mungkin berbukit atau pegunungan. Loh Liang memiliki beberapa jenis walking trail yang bisa kalian pilih berdasarkan stamina, yaitu adventure trek, long trek, medium trek, short trek dan super short trek. Kami memilih short trek karena tidak memiliki banyak waktu hari itu.

Pengarahan oleh Pemandu :

Sebelum trekking kami diberikan pengarahan singkat oleh pemandu wisata di Pulau Komodo. Ada beberapa hal yang harus dipatuhi sepanjang perjalanan, antara lain harus tetap berada dekat dengan grup, dilarang memberi makan komodo dan dilarang bersuara dengan keras apabila tidak perlu. Bapak pemandu juga mengatakan bahwa dia tidak bisa menjamin bahwa kami akan bertemu dengan komodo. Mereka hidup di alam bebas, oleh karena itu kita harus beruntung untuk bisa bertemu dengan komodo.

Perjalanan shork trek dimulai, kita melewati rumah panggung dimana para ranger TN Komodo tinggal. Kita bisa melihat seekor kadal besar sedang berbaring di bawah rumah tersebut.

Komodo di antara pepohonan di Pulau Komodo

Sepertinya si komodo sedang tidur siang. Euforia merayap ke seluruh tubuh, hanya satu hal yang terpikirkan, kereeen… Kadal terbesar di dunia nih. Sedikit menakutkan tentu saja, tapi disitulah kerennya. Hal terpenting adalah tidak bergerak dengan cepat karena komodo akan menganggap kita sebagai mangsanya. Pemandu wisata menjelaskan banyak hal tentang komodo dan kami berfoto ria bersama komodo.

loh-liang-pulau-komodo

Pantai Merah Komodo :

Pantai Merah terletak di Pulau Komodo, hanya beberapa menit berlayar dari Loh Liang. Snorkeling di Pantai Merah setelah trekking komodo, ide cemerlang. Dunia bawah lautnya dihiasi terumbu kemerahan dan pasirnya berwarna kemerah-mudaan di bawah terpaan sinar matahari.

Cara ke Pulau Komodo :

Berlayar ke Pulau Komodo

Setelah tahu apa yang bisa kalian lakukan dan lihat di Pulau Komodo, berikut ini adalah bagaimana caranya ke Pulau Komodo. Pertama kalian harus mencapai kota Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Di Labuan Bajo perjalanan menuju Pulau Komodo sangat mudah dilakukan. Transportasi satu-satunya adalah melalui jalur laut, kalian akan  menemui banyak sekali agensi travel di sepanjang jalan utama kota Labuan Bajo. Ada yang menawarkan perjalanan dalam sehari, 2 hari, 3 hari, dst.

BIAYA PERJALANAN

Pulau bergunung dalam perjalanan menuju Pulau Komodo :

Perlu menghabiskan Rp 500.000 untuk biaya travel agen, biaya tersebut adalah untuk perjalanan dalam satu hari ke Pulau Padar, Pulau Komodo, Pink Beach dan Manta point. Termasuk juga air mineral, makan siang dan sewa alat snorkeling. Kita juga bisa menggunakan jasa Bule Tour & Travel. Kalian harus bayar biaya masuk ke daerah Taman Nasional, untuk wisatawan lokal kita hanya harus membayar Rp 75.000 dan wisatawan asing sebesar Rp 150.000. Ijin masuk ini berlaku untuk satu hari dan berlaku untuk masuk ke semua daerah TN Komodo. Nah, jika kalian pergi lagi ke Pulau Rinca yang merupakan bagian dari TN di hari yang samakalian tidak perlu membayar lagi.

Menuju Pulau Komodo

Harga ini lebih mahal di hari minggu dan di hari-hari libur nasional seperti di saat Lebaran, Nyepi, Natal atau Paskah. Jadi siapkan uang lebih apabila kalian berlibur kesini di akhir pekan atau di saat libur panjang nasional. Kesimpulannya kira-kira kalian akan menghabiskan Rp 575.000 untuk wisatawan domestik dan Rp 650.000 bagi wisatawan asing.

TIPS

  • Waktu berkunjung ke Pulau Komodo yang paling baik adalah di pagi hari, pada saat komodo sedang aktif. Dengan begitu kemungkinan kalian akan bertemu komodo akan lebih tinggi.
  • Bawa uang tunai. Di Pulau Komodo belum menerima pembayaran menggunakan kartu kredit atau debit.
  • Istirahat yang cukup di malam sebelum perjalanan ke Komodo.
  • Bawa air minum, terutama saat trekking.
  • Gunakan sepatu yang nyaman (jangan gunakan high heels!)
  • Siapkan kamera dengan baterai penuh.

 

 

 

sumber : https://www.tripadvisor.co.id

Kepulauan Raja Ampat, Papua Barat

slide-100

Kepulauan Raja Ampat merupakan rangkaian empat gugusan pulau yang berdekatan dan berlokasi di barat bagian Kepala Burung (Vogelkoop) Pulau Papua. Secara administrasi, gugusan ini berada di bawah Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat. Kepulauan ini sekarang menjadi tujuan para penyelam yang tertarik akan keindahan pemandangan bawah lautnya. Empat gugusan pulau yang menjadi anggotanya dinamakan menurut empat pulau terbesarnya, yaitu Pulau Waigeo, Pulau Misool, Pulau Salawati, dan Pulau Batanta.

di Times Square yang riuh di New York City, terlihat papan iklan besar yang menampilkan keindahan Kepulauan Raja Ampat. Selain gambar, ada juga kalimat promosi “berliburlah ke tempat yang penuh sihir”. Tetapi di balik daya tarik gambar-gambar tersebut tersembunyi kemelaratan masyarakat yang hidup di sana.

Raja Ampat adalah kumpulan pulau-pulau di semenanjung Kepala Burung di Papua Barat, Indonesia. Tempat ini dikenal sebagai tempat menyelam terbaik di dunia. Lingkungan aneka ragam biota laut yang hampir belum terjamah di mana Anda bisa melihat ikan warna-warni dengan mata telanjang dari atas air.

TARIF MASUK RAJA AMPAT

Untuk berwisata di Raja Ampat, wisatawan dikenakan Tarif Layanan Pemeliharaan Lingkungan (TLPL) yang dipatok Rp 500.000 per orang untuk wisatawan nusantara dan Rp 1 juta per orang untuk wisatawan mancanegara. Tarif ini dapat dibayarkan di pelabuhan atau kantor Kabupaten Raja Ampat.

AKOMODASI

Di Raja Ampat ada banyak pilihan jenis akomodasi seperti hotel, resor, dan homestay. Untuk backpacker, homestay jadi pilihan yang tepat karena harga per malamnya paling rendah.

Kisaran harga homestay di Raja Ampat dimulai dari Rp 250.000. per malam. Saran KompasTravel, pilihlah homestay yang dekat dengan tempat wisata atau situs selam yang ingin dikunjungi. Ini akan berpengaruh pada biaya transportasi.

TRANSPORTASI RAJA AMPAT

Bisa jadi, inilah pengeluaran terbesar Anda selama di Raja Ampat. Perlu diketahui, Raja Ampat adalah daerah kepulauan, dengan total 1.864 pulau. Jika ingin berwisata alam di Raja Ampat, Anda membutuhkan kapal motor island hopping.

Mahalnya harga BBM di Raja Ampa sangat berpengaruh terhadap harga sewa kapal motor. Contohnya untuk menuju Wayag dari Waisai, diperlukan bujet Rp 13 juta PP. Menuju Pianemo dari Waisai diperlukan bujet Rp 8 juta PP. Ke Teluk Mayablibit dari Waisai dibutuhkan bujet Rp 6 juta rupiah PP. Satu perahu motor biasanya dapat diisi 10-12 orang.

Raja_Ampat_Islands_-_journal.pbio.1001457.g001

Daerah ini sebelumnya disebut Irian Jaya, paruh Barat dari pulau Papua yang menjadi diakui bagian dari Indonesia pada 1961. Pada 1969 penduduk Papua Barat memilih menjadi bagian dari Indonesia melalui suatu referendum. Pada 2003 teritori ini dibagi menjadi dua provinsi: Papua dan Papua Barat. Tapi bersama-sama, dua provinsi ini kerap disebut sebagai Irian Jaya.

Kepulauan Raja Ampat merupakan tempat yang sangat berpotensi untuk dijadikan sebagai objek wisata, terutama wisata penyelaman. Perairan Kepulauan Raja Ampat menurut berbagai sumber, merupakan salah satu dari 10 perairan terbaik untuk diving site di seluruh dunia. Bahkan, mungkin juga diakui sebagai nomor satu untuk kelengkapan flora dan fauna bawah air pada saat ini.

Dr John Veron, ahli karang berpengalaman dari Australia, misalnya, dalam sebuah situs ia mengungkapkan, Kepulauan Raja Ampat yang terletak di ujung paling barat Pulau Papua, sekitar 50 mil sebelah barat laut Sorong, mempunyai kawasan karang terbaik di Indonesia. Sekitar 450 jenis karang sempat diidentifikasi selama dua pekan penelitian di daerah itu.

Tim ahli dari Conservation International, The Nature Conservancy, dan Lembaga Oseanografi Nasional (LON) Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) pernah melakukan penilaian cepat pada 2001 dan 2002. Hasilnya, mereka mencatat di perairan ini terdapat lebih dari 540 jenis karang keras (75% dari total jenis di dunia), lebih dari 1.000 jenis ikan karang, 700 jenis moluska, dan catatan tertinggi bagi gonodactyloid stomatopod crustaceans. Ini menjadikan 75% spesies karang dunia berada di Raja Ampat. Tak satupun tempat dengan luas area yang sama memiliki jumlah spesies karang sebanyak ini.

Ada beberapa kawasan terumbu karang yang masih sangat baik kondisinya dengan persentase penutupan karang hidup hingga 90%, yaitu di selat Dampier (selat antara Pulau Waigeo dan Pulau Batanta), Kepulauan Kofiau, Kepualauan Misool Tenggara dan Kepulauan Wayag. Tipe dari terumbu karang di Raja Ampat umumnya adalah terumbu karang tepi dengan kontur landai hingga curam. Tetapi ditemukan juga tipe atol dan tipe gosong atau taka. Di beberapa tempat seperti di kampung Saondarek, ketika pasang surut terendah, bisa disaksikan hamparan terumbu karang tanpa menyelam dan dengan adaptasinya sendiri, karang tersebut tetap bisa hidup walaupun berada di udara terbuka dan terkena sinar matahari langsung.

 

sumber : id.wikipedia.org

 

MONAS atau Monumen Nasional Jakarta

Gambar-Monas-Monumen-Nasional

Monas atau Monumen Nasional merupakan icon kota Jakarta. Terletak di pusat kota Jakarta, menjadi tempat wisata dan pusat pendidikan yang menarik bagi warga Jakarta dan sekitarnya. Monas didirikan pada tahun 1959 dan diresmikan dua tahun kemudian pada tahun 1961. Monas selalu ramai dikunjungi wisatawan untuk melihat keindahan kota Jakarta dari puncak Monas, menambah wawasan sejarah Indonesia di ruang diorama ataupun menikmati segarnya hutan kota seluas kira-kira 80 hektar di tengah kota Jakarta.

Setiap hari libur, monas selalu dikunjungi banyak wisatawan. Di sini Anda bisa menikmati banyak jenis wisata dan bahan pendidikan. Kita bisa menaiki monumen yang menjulang tinggi hingga ke puncak Monas. Kita juga dapat berolahraga bersama teman dan keluarga. Kita juga bisa menikmati taman yang indah dengan berbagai pepohonan yang rimbun dan asri. Atau kita bisa menikmati hiburan air mancur yang menarik.

Kita juga dapat menghilangkan rasa jenuh kita dengan menikmati Taman Monas, yaitu sebuah hutan kota yang dirancang dengan taman yang indah. Para wisatawan juga bisa melihat pemandangan dari monas, untuk mencapai pelataran puncak, pengunjung bisa menggunakan lift dengan lama perjalanan sekitar 3 menit. Di sekeliling lift terdapat tangga darurat. Dari pelataran puncak Monas, pengunjung bisa melihat gedung-gedung pencakar langit di kota Jakarta. Bahkan jika udara cerah, pengunjung dapat melihat Gunung Salak di Jawa Barat maupun Laut Jawa dengan Kepulauan Seribu.

Di taman ini kita dapat bermain bersama kawanan rusa yang sengaja didatangkan dari Istana Bogor untuk meramaikan taman ini. Selain itu kita juga dapat berolahraga di taman ini bersama teman maupun keluarga.

Taman Monas juga dilengkapi dengan kolam air mancur menari. Pertunjukan air mancur menari ini sangat menarik untuk ditonton pada malam hari. Air mancur akan bergerak dengan liukan yang indah sesuai alunan lagu yang dimainkan. Selain itu ada juga pertunjukkan laser berwarna-warni pada air mancur ini.

Bagi yang ingin menjaga kesehatan, selain berolahraga di Taman Monas, kita pun dapat melakukan pijat refleksi secara gratis. Di taman ini disediakan batu-batuan yang cukup tajam untuk kita pijak sambil dipijat refleksi. Di taman ini juga disediakan beberapa lapangan futsal dan basket yang bisa digunakan siapapun.

Jika lelah berjalan kaki di taman seluas 80 hektar ini, kita dapat menggunakan kereta wisata. Taman ini bebas dikunjungi siapa saja dan terbuka secara gratis untuk umum.

Sejarah Monas :

Monas mulai dibangun pada bulan Agustus 1959. Keseluruhan bangunan Monas dirancang oleh para arsitek Indonesia yaitu Soedarsono, Frederich Silaban dan Ir. Rooseno. Pada tanggal 17 Agustus 1961, Monas diresmikan oleh Presiden Soekarno. Dan mulai dibuka untuk umum sejak tanggal 12 Juli 1975.

Sedangkan wilayah taman hutan kota di sekitar Monas dahulu dikenal dengan nama Lapangan Gambir. Kemudian sempat berubah nama beberapa kali menjadi Lapangan Ikada, Lapangan Merdeka, Lapangan Monas dan kemudian menjadi Taman Monas.

Wisata Monas :

Untuk mengunjungi Monas, ada banyak jenis transportasi yang dapat kita gunakan. Jika menggunakan kereta api, kita dapat menggunakan KRL Jabodetabek jenis express yang berhenti di Stasiun Gambir.kita pun dapat menggunakan fasilitas transportasi Bus Trans Jakarta. Jika menggunakan kendaraan pribadi, tersedia lapangan parkir khusus IRTI, atau dapat memarkir kendaraan di Stasiun Gambir.

Untuk dapat masuk ke bangunan Monas, kita dapat melalui pintu masuk di sekitar patung Pangeran Diponegoro. Lalu melalui lorong bawah tanah untuk masuk ke Monas. kita pun dapat melalui pintu masuk di pelataran Monas bagian utara. Jam buka Monas adalah jam 9.00 pagi hingga jam 16.00 sore.

Harga tiket masuk :

Harga tiket masuk Monas ini terjangkau yaitu 20 ribu rupiah saja untuk dewas, dan 10 ribuh rupiaj bagi pengunjung anak-anak. Sementara bila ingin menuju ke pelataran puncak pengunjung dewasa diharuskan membayar 7500 serta bagi anak-anak adalah 3500 rupiah.

 

 

 

http://kumpulan.info/wisata/tempat-wisata

Candi Borobudur, Jawa Tengah

Borobudur-Nothwest-view

Candi Borobudur merupakan candi atau kuil Buddha terbesar di dunia. Selain itu Candi Borobudur merupakan salah satu monumen Buddha terbesar di dunia. Monumen Candi Borobudur terdiri atas 6 teras yang berbentuk bujur sangkar yang diatasnya terdapat tiga pelataran melingkar. Terdapat 2672 panel relief dan 504 arca Buddha yang menghiasi Candi Borobudur. Dengan banyaknya jumlah relief yang dapat ditemukan, Candi Borobudur dinobatkan sebagai candi yang memiliki relief Buddha terbanyak dan terlengkap di dunia. Relief yang terpahat di dinding merupakan susunan dari 4 kisah utama, yaitu : Karmawibangga, Lalita Wistara, Jataka-Awadana, dan Gandawyuda. Tetapi pahatan relief tersebut tak hanya menceritakan ajaran-ajaran sang Buddha dan perjalanan hidupnya melainkan menceritakan kemajuan masyarakat jawa pada masa itu.

Mahkota Candi Borobudur, yaitu berupa Stupa Utama terbesar yang ada tengah area candi ini. Stupa utama ini dikelilingi oleh 72 stupa berlubang yang di dalamnya terdapat arca Buddha yang tengah duduk bersila dalam posisi teratai sempurna dengan sikap tangan memutar roda dharma. Candi ini mengusung salah satu konsep yang ada pada ajaran agama Buddha yaitu Mandala yang melambangkan kosmologi alam semesta. Karena konsep tersebut maka dalam pembangunannya di bagi menjadi tingkatan, yaitu dunia hasrat atau nafsu yang disebut dengan Kamadhatu, Dunia bentuk yang disebut Rupadhatu, dan dunia tanpa bentuk yang disebut Arupadhatu. Jika diperhatikan secara rinci candi ini tampak seperti menggambarkan seorang Buddha yang sedang duduk diatas kelopak bunga teratai

Candi Borobudur tak hanya meninggalkan sejarah tetapi candi ini mempunyai keindahan tersendiri yang dapat dinikmati bagi semua pengunjungnya. Ketika berada di puncak candi para pengunjung akan dibuat terkejut dengan keindahan alam yang disuguhkan. Beberapa keindahan alamnya yaitu, pemandangan Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, Gunung Merapi, Gunung Merbabu serta perbukitan Menoreh. Semua keindahannya bahkan dapat dinikmati dalam semua posisi mata karena semua Gunung dan perbukitannya seoalah-olah mengitari candi ini sehingga terlihat bahwa candi ini merupakan pusat dari keindahan tersebut. Semua keindahan yang dinikmati tak lengkap rasanya jika tak menikmati indahnya Borobudur sunrise dan sunset. Beberapa pengunjung yang datang akan menghabiskan waktunya sejak terbit dan tenggelamya matahari di Candi Borobudur hanya untuk menunggu indahnya sunrise dan sunset.

Foto-1-Sunrise-Di-Candi-Borobudur

Apa lagi yang menarik dari Candi Borobudur?

Candi Borobudur menjadi salah satu tempat peribadatan berpengaruh bagi umat Buddha di dunia. Setiap tahunnya, kompleks candi ini menjadi pusat perayaan hari raya Waisak dan didatangi oleh umat Buddha dari berbagai negara seperti Thailand, Kamboja, Cina dan Tibet. Hari raya Waisak dirayakan pada saat bulan purnama di bulan Mei atau biasa disebut dengan Purnama Siddhi.

Puncak dari perayaan Waisak ini mengundang banyak wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Pada saat itu dilakukan pelepasan ratusan lampion ke langit beserta harapan terbaik untuk satu tahun ke depan.

Jam buka dan harga tiket masuk Candi Borobudur

Setiap hari: 06:00 – 17:00

Harga tiket masuk

Dewasa: 30.000 Rupiah untuk WNI dan 15 USD untuk WNA .

Anak-anak: 12.500 Rupiah untuk WNI dan 8 USD untuk WNA

Lokasi :

Candi Borobudur berada di Jalan Badrawati, Magelang, Jawa Tengah. Cara paling praktis tentu saja dengan menggunakan mobil pribadi atau memakai jasa agen perjalanan wisata. Jika Anda memilih transportasi umum, Ada banyak bus jurusan Candi Borobudur yang bisa Anda temukan di Terminal Giwangan, Jogja.

sumber : http://www.katalogwisatasejarah.com

Gunung Bromo, Wisata Jawa Timur

gunung bromo

Gunung Bromo adalah salah satu gunung berapi aktif yang ada di Indonesia, tepatnya di Jawa Timur dan meliputi 4 kabupaten yaitu Kabupaten Probolinggo, Pasuruan, Lumajang, dan Kabupaten Malang. Sebagai gunung berapi yang masih aktif, Bromo jadi tujuan wisata terkenal di Jawa Timur dan hampir tidak pernah sepi setiap harinya. Gunung Bromo terkenal sebagai icon wisata probolinggo paling indah dan paling banyak dikunjungi. Kata “Bromo” berasal dari kata “Brahma”  yaitu salah satu Dewa Agama Hindu. Gunung Bromo memang tidak besar seperti gunung api lain di Indonesia tetapi pemandangan Bromo sangat menakjubkan sekali. Keindahan Gunung Bromo yang luar biasa membuat wisatawan kagum.

Statusnya yang masih aktif membuat Gunung Bromo jadi lebih menarik di mata wisatawan. Ketinggian Gunung Bromo 2.392 meter diatas permukaan laut dan memiliki bentuk tubuh bertautan diantara lembah dan ngarai dengan di kelilingi kaldera atau lautan pasir luas kurang lebih sekitar 5.300 hektar.

Dari puncak Penanjakan pada ketinggian 2.780 m, wisatawan bisa melihat matahari terbit di Wisata Bromo. Pemandangan yang indah membuat banyak wisatawan ingin mengabadikan momen berharga ini. Pada waktu matahari terbit terlihat dari puncak penanjakan yang sangat luar biasa para pengunjung bisa melihat latar depan dari Gunung Semeru yang akan mengeluarkan asap terlihat dari kejauhan dan matahari akan bersinar terang naik ke atas langit.

Legenda Gunung Bromo :

Jaman dahulu ketika kerajaan majapahit menerima banyak serangan dari berbagai daerah, banyak penduduk pribumi jadi bingung mencari tempat tinggal baru sampai akhirnya mereka pisah jadi 2 bagian. Satu menuju ke Bali, dua menuju Gunung Bromo. Kedua tempat ini sampai sekarang memiliki kesamaan yaitu sama-sama menganut Agama Hindu.

Nama “Tengger” diyakini berasal dari Legenda Roro Anteng dan Joko Seger. “Teng” merupakan akhiran nama Roro An-“teng” dan “ger” merupakan akhiran nama dari Joko Se-“ger” dan Gunung Bromo juga dipercaya sebagai gunung suci. Masyarakat Hindu menyebutnya dengan nama Gunung Brahma. Sedangkan orang Jawa menyebutnya Gunung Bromo. Kurang lebih seperti itulah asal – usul dari legenda Gunung Bromo.

Lokasi Gunung Bromo :

Lokasi tepat gunung bromo tepat berada di antara wilayah administrasi Kabupaten Malang dan Lumajang, dengan posisi geografis antara 8°06′ LS dan 120°55′ BT.Namun dengan Letak Gunung Bromo ini oleh pemerintah dijadikan sebagai perbatasan 4 wilayah kabupaten di Jawa Timur.

 

 

 

sumber : http://www.yoshiwafa.com/gunung-bromo.html

Tanah Lot, Bali

5f2a7-tempat2bwisata2bterbaik2b-2bpulau2bbaliPura Tanah Lot adalah sebuah objek wisata di Bali, Indonesia. Disini ada dua pura yang terletak di atas batu besar. Satu terletak di atas bongkahan batu dan satunya terletak di atas tebing mirip dengan Pulau Uluwatu. Pura Tanah Lot ini merupakan bagian dari pura Dang Kahyangan. Pura Tanah Lot merupakan pura laut tempat pemujaan dewa-dewa penjaga laut. Tanah Lot terkenal sebagai tempat yang indah untuk melihat matahari terbenam. Daya tarik utama pura Tanah Lot Tabanan sebagai tempat wisata terletak pada. Keunikan lokasi pura yang berada diatas batu karang besar. Pada saat air laut pasang, pura akan terlihat berada di tengah laut.

Keindahan pemandangan sunset dengan siluet pura. Jika saat liburan ke Bali dan suka melihat pemandangan sunset. Tempat wisata ini, juga sering menjadi salah satu lokasi foto pre wedding di Bali. Bagi wisatawan yang memilih pulau Bali sebagai lokasi foto prewedding.

Disepanjang jalan menuju tempat wisata Tanah Lot, banyak terdapat penginapan. Mulai dari penginapan sederhana, hingga villa dan hotel berbintang. Tempat wisata di Bali ini, sangat ramai dikunjungi wisatawan terutama pada sore hari, menjelang matahari terbenam. Ada juga beberapa hotel yang dekat dengan pantai di sekitar tempat wisata Tanah Lot, yang mengelar berbagai acara di malam hari. Misalnya pertunjukan tari Kecak, sunset dinner, dan pesta pernikahan.

images

Lokasi Tanah Lot :

Alamat pura Tanah Lot berada di Jalan Tanah-Lot, Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan. Jaraknya sekitar 13 km ke arah barat kota Tabanan. Dari bandara udara Ngurah Rai, menuju lokasi pura Tanah Lot dapat ditempuh dalam waktu kurang lebih 1 jam 20 menit.

 

 

sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/Tanah_Lot

Panorama Pantai Tanjung kelayang, Kepulauan Bangka Belitung

tanjung-kelayang-beach

Pantai Tanjung adalah salah satu obyek wisata populer di Belitung, terlebih setelah pantai ini dijadikan sebagai lokasi syuting film Laskar Pelangi pada tahun 2008. Selain pasir putih yang lembut dan air yang biru kehijauan, batuan granit raksasa yang tersebar di sepanjang garis pantai dengan bentuk yang artistik menjadi ciri khas Pantai Tanjung Tinggi. Dari pantai yang berjarak sekitar 30 km dari Kota Tanjungpandan ini, Anda dapat melihat Pulau Lengkuas lengkap dengan mercusuarnya di kejauhan.

Belitung merupakan salah satu pulau di Indonesia yang terletak di propinsi kepulauan Bangka Belitung.Pulau Belitung terdiri dari dua kabupaten yaitu kabupaten Belitung dan kabupaten Belitung Timur. Belitung dulu dikenal dengan pulau timah sejak zaman belanda atau di sebut zaman Cina Kuncit. Tetapi sekarang ini belitung lebih dikenal dengan Negri Laskar Pelangi. Ini terjadi sejak tahun 2008  ketika seorang novelis kelahiran Gantung Belitung Timur menulis sebuah novel yang berjudul Laskar Pelangi. Novel ini menjadi best seller di Indonesia bahkan di beberapa Negara lainnya.

Sejak membuming nya novel tersebut dan diangkat ke sebuah film layar lebar , banyak wisatawan yang ingin berkunjung ke Belitung karena takjub dengan cerita Laskar Pelangi yang menampilkan Background panorama alam belitung terutama Pantai tanjung tinggi yang di kenal sebagai pantai yang berpasir putih dan di hiasi batu granit yang tertata rapi oleh sang pencipta.

Letak Geografis :

Pulau Belitung dilihat dari geografis sangat lah strategis di karenakan Belitung terletak diantara beberapa pulau besar Indonesia,yaitu Jawa, Kalimantan dan Sumatra.

Dengan letak yang strategis itulah para wisatawan lebih mudah untuk mengunjungi Pulau Belitung.

 

sumber : http://kasbiransyahbolex190380.blogspot.co.id